Penggunaan alat USG dalam dunia kesehatan tentunya memiliki manfaat yang sangat banyak. Dengan pentingnya penggunaan alat yang satu ini, di tahun 2023 pemerintah telah menetapkan bila Puskesmas wajib punya alat USG. Selain itu, kebutuhan akan alat USG juga dianggap jadi hal yang kian penting.
Sebagai salah satu alat yang mendukung untuk praktik bagi tenaga kesehatan, dengan adanya USG tentunya juga masyarakat akan semakin terbantu. Jadi, keputusan pemerintah untuk mewajibkan Puskesmas memiliki alat USG jadi sebuah langkah yang sangat baik.
Pemerintah Mewajibkan USG untuk Puskesmas
Kebijakan ini, berasal dari arahan Presiden Joko Widodo, yang menegaskan pentingnya setiap Puskesmas dilengkapi dengan alat Ultrasonografi (USG) untuk mendukung pemeriksaan kehamilan.
Dengan melakukan pemeriksaan kandungan di Puskesmas, masyarakat Indonesia dapat mengurangi risiko stunting dan memberikan intervensi gizi secara dini.
Dari hadirnya kebijakan ini, pemerintah telah mencapai terobosan yang signifikan dengan memberikan peluang hingga 7 persen untuk menghindari stunting ketika masih dalam kandungan.
USG menjadi krusial untuk puskesmas karena memungkinkan pemeriksaan tanpa invasif yang membantu dalam diagnosis berbagai kondisi kesehatan
Dengan demikian, diharapkan ketersediaan USG di Puskesmas dapat memberikan pelayanan kesehatan maksimal bagi masyarakat dari berbagai lapisan di setiap daerah. Kebutuhan akan alat USG semakin menjadi prioritas untuk mendukung upaya pencegahan dan pengobatan dini.
Manfaat Alat USG untuk Puskesmas
1. Meningkatkan Pelayanan Kesehatan Ibu dan Anak
USG tidak hanya memantau perkembangan janin dan mendeteksi kelainan kehamilan, tetapi juga memandu prosedur persalinan serta mendeteksi kelainan pada organ reproduksi wanita.
2. Meningkatkan Akses Layanan Kesehatan
Keberadaan USG di Puskesmas tidak hanya mempermudah akses, tetapi juga menawarkan biaya pemeriksaan yang lebih terjangkau. Oleh karena itu, ini memberikan solusi bagi masyarakat dengan ekonomi yang terbatas.
3. Berkontribusi untuk Peningkatan Kualitas Hidup Masyarakat
Dengan deteksi dini penyakit, pelayanan kesehatan yang optimal, dan masyarakat yang sehat, harapannya produktivitas dan kesejahteraan masyarakat dapat meningkat secara signifikan.
Itu dia pembahasan mengenai Puskesmas wajib punya alat USG dan manfaatnya. Produk USG yang berkualitas tentunya penting untuk Puskesmas agar bisa memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat. Rekomendasinya, Anda bisa menggunakan produk dari Sogata. Untuk mengetahui katalog lengkap dari alat USG Setia Manggala Abadi, silahkan klik Produk USG.