Setia Manggala Abadi turut hadir dan meramaikan acara Pertemuan Ilmiah (PIT) Kota Bandung Jawa Barat pada 21 – 24 Juni 2022. Kegiatan ini berlokasi di di Hotel Holiday Inn Bandung. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Kota Bandung dan mengusung tema “Memperkuat Kompetensi Dokter Dalam Pelayanan Kesehatan di Era Kebiasaan Baru”.
Dilansir dari dokumen proposal PIT IDI Bandung, salah satu tujuan dari kegiatan ini ialah bertujuan agar para peserta khususnya tenaga medis yang berada di Faskes Primer memiliki kemampuan dan menguasai hal-hal terbaru dari kemajuan ilmu kedokteran terutama mengenai prediksi, tanda, gejala, penegakan diagnosis dan Penata laksanaan komprehensif mengenai berbagai penyakit. kegiatan ini juga diselenggarakan secara offline tentunya dengan protokol kesehatan
Kegiatan PIT IDI Kota Bandung ini diketuai oleh Dr. Dini Hidayat, Sp.OG(K), M.Kes. Adapun bentuk kegiatannya berupa Simposium, Exhibition, Workshop Handson, DocFest, Dry Workshop, menurut informasi yang kami dapatkan target dari peserta kegiatan ini berjumlah 1000 Anggota IDI Kota Bandung.
Setia Manggala Abadi selaku penyedia Alat USG dengan merk SOGATA menyambut baik event ini, dengan adanya event ini PT. Setia Manggala Abadi akan memanfaatkan sebaik mungkin terutama untuk untuk terus memperkenalkan produk andalan kami pada sesi pameran alat-alat kesehatan.
Booth PT. Setia Manggala Abadi terletak di Booth nomor 26. Produk apasaja yang di pamerkan dari PT. Setia Manggala Abadi? Penasaran kan? Silakan datang langsung ke PIT IDI Kota Bandung dan kunjungi Booth milik PT. Setia Manggala Abadi.
Selain itu PT. Setia Manggala Abadi juga telah menyiapkan promo khusus yang hanya berlaku di acara PIT IDI Kota Bandung, yuk ramaikan dan sukseskan acara ini Teman SOGATA. Sampai bertemu di Booth PT. Setia Manggala Abadi.