Kenapa Klinik Harus Punya Alat USG?

Harga alat USG yang cukup mahal membuat berbagai klinik dan rumah sakit enggan memilikinya. Padahal, harga yang dikeluarkan akan sebanding dengan manfaat dan kegunaan dari alat tersebut.

USG merupakan sebuah mesin yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan dan pendeteksian berbagai kondisi manusia. Oleh karenanya, kehadiran alat USG di klinik dan fasilitas kesehatan lainnya menjadi sangat penting.

Mengenal Alat USG

USG merupakan sebuah alat yang bekerja dengan memanfaatkan gelombang ultrasonik. Mesin ini kemudian dapat mendeteksi bagian dalam tubuh manusia yang tidak bisa dilihat secara kasat mata.

Kegunaan mesin USG adalah untuk memeriksa kehamilan serta kondisi janin dari ibu hamil. Tidak hanya itu, USG juga bisa mendeteksi penyakit dalam yang ada pada tubuh seseorang.

Jenis-Jenis dan Kegunaan Alat USG

Terdapat beberapa jenis alat USG yang memberikan keunggulan tersendiri bagi penggunanya. Adapun jenis dari alat USG yang ada di pasaran ialah USG 2D, 3D hingga 4D.

Tentu saja, alat USG 4D memberikan berbagai keunggulan seperti menghasilkan gambar yang lebih nyata.

Fungsi dari alat analisis USG tidak hanya untuk ibu hamil saja, namun untuk berbagai kalangan mulai dari wanita, pria, anak-anak hingga orang tua.

Beberapa fungsi dan kegunaan dari USG ialah sebagai berikut

  • Memeriksa kondisi ginjal dan kandung kemih
  • Mendeteksi adanya kelainan pada sistem empedu, pankreas, dan sebagainya
  • Mengetahui kondisi sistem kardiovaskuler seperti pembuluh darah dan jantung
  • Mendeteksi adanya gangguan pada usus buntu

Dengan berbagai manfaat yang dimiliki oleh mesin ini, klinik dan fasilitas kesehatan perlu memiliki USG.

Memiliki alat yang lengkap akan memberikan pelayanan yang lebih maksimal kepada pasien.

Selain itu, alat USG juga memberikan hasil yang akurat dan cepat untuk membantu mendeteksi adanya gangguan dan kondisi dalam tubuh lainnya.

Beli Alat USG Berkualitas

Karena harga mesin USG tidaklah murah, maka Anda harus membeli alat yang berkualitas dan tahan lama.

Setia Manggala Abadi merupakan tempat yang menyediakan berbagai alat USG berkualitas dengan merk SOGATA tentunya dengan harga yang wajar.

Anda bisa mendapatkan harga alat USG yang bersahabat dengan kualitas terpercaya. Segera hubungi kontak kami untuk informasi lebih lanjut agar klinik Anda bisa mendapatkan produk berkualitas.

Tinggalkan Balasan

Open chat
1
Need Help?
Terimakasih telah mengunjungi Website USG SOGATA, Ada yang bisa kami bantu?