Ketahui X Kelainan Pada Janin Dengan Lakukan USG

Artikel
USG dapat digunakan untuk mendeteksi kelainan pada janin. Lalu kelainan apa saja yang dapat dideteksi menggunakan alat USG? Simak ulasannya berikut ini.   Anenchephaly Kelainan pertama yang dapat diketahui dengan melakukan USG yaitu Anenchephaly. Anenchephaly adala kelainan janin yang cukup serius. Kelainan ini masuk ke dalam kondisi cacat yang serius. Anenchephaly adalah kondisi dimana bayi lahir tanpa memiliki tulang tengkorak dan sebagian otak. Kondisi ini merupakan kondisi cacat tabung saraf. Anenchephaly terjadi saat tabung saraf bagian atas tidak dapat menutup sempurna. Hal tersebut akhirnya membuat sumsung tulang belakang bayi dan otak bayi yang masih berada dalam masa pertumbuhan menjadi terpapar oleh cairan ketuban. Keadaan tersebut membuat bagian jaringan sistem saraf bayi menjadi hancur. Spina Bifida Spina bifida merupakan kelainan yang terjadi pada tulang belakang janin. Karena terjadinya kelainan ini membuat…
Read More

ULTRASONOGRAFI (USG)

Artikel
Ultrasonografi atau yang biasa dikenal sebagai USG, merupakan teknik menampilkan gambar atau citra dari kondisi bagian dalam tubuh. Alat medis ini memanfaatkan gelombang suara dengan frekuensi tinggi untuk mengambil gambar tubuh bagian dalam. Misalnya, organ tubuh atau jaringan lunak. Pilihan frekuensi menentukan resolusi gambar dan penembusan ke dalam tubuh pasien. Diagnostik sonografi umumnya beroperasi pada frekuensi dari 2 sampai 13 megahertz. Sedangkan dalam fisika istilah "suara ultra" termasuk ke seluruh energi akustik dengan sebuah frekuensi di atas pendengaran manusia (20.000 Hertz), penggunaan umumnya dalam penggambaran medis melibatkan sekelompok frekuensi yang ratusan kali lebih tinggi. Umumnya USG memakai sebuah alat bernama transducer yang ditempelkan di kulit untuk memancarkan gelombang suara dengan frekuensi tinggi. Namun, ada beberapa teknik USG yang perlu memasukkan transducer ke dalam tubuh. Teknik ini membutuhkan transducer khusus. Beberapa masalah kesehatan yang dapat terdeteksi dengan USG seperti gangguan…
Read More

Kenali Kanker Payudara Sedini Mungkin dengan Lakukan USG

Artikel
USG payudara adalah salah satu alat yang lazim digunakan untuk mendeteksi keabnormalan yang terdapat pada payudara seperti tumor dan penyakit dalam. Berbeda dari CT scans dan X-ray, USG tidak menggunakan radiasi dalam prosesnya sehingga termasuk aman untuk ibu menyusui dan ibu hamil. USG dilakukan dengan memanfaatkan gelombang suara dengan frekuensi tinggi untuk menghasilkan gambaran payudara yang jelas. Berikut hal-hal yang perlu diketahui tentang USG payudara. Mengapa Harus USG Payudara? Dibandingkan pengobatan lainnya, USG payudara terbilang aman untuk dilakukan kepada wanita berusia dibawah 25 tahun, wanita hamil dan menyusui, serta wanita yang pernah menjalani prosedur implant payudara karena tidak menyebabkan radiasi apapun. USG payudara biasanya dilakukan jika dokter mendeteksi adanya benjolan di dalam payudara yang mencurigakan. Dengan USG, benjolan tersebut dapat dideteksi jenisnya, apakah berupa cairan atau tumor. Selain itu, USG…
Read More

Hindari X Penyakit Ini Dengan Periksakan Diri Dengan USG Doppler

Artikel
USG Doppler USG Doppler atau Doppler Ultrasound adalah alat USG yang digunakan untuk mendeteksi aliran darah yang melalui pembuluh darah. Cara penggunaan USG Doppler yaitu dengan memantulkan gelombang suara yang mempunyai frekuensi tinggi dan dialirkan di sirkulasi sel darah merah. USG Doppler juga digunakan untuk mendeteksi beberapa penyakit dalam. Lalu apa sajakah jenis penyakit dalam yang dapat dideteksi dengan menggunakan USG Doppler? Simak ulasannya di bawah ini. Tumor USG Doppler dapat digunakan untuk mendeteksi tumor. Dengan melakukan pemeriksaan diri menggunakan USG Doppler maka dapat dideteksi mengenai tumor yang terjadi di bagian pembuluh darah yang ada di bagian kaki dan lengan. Penyakit Kardiovaskular Pemeriksaan diri menggunakan alat USG Doppler juga dapat mendeteksi penyakit kardiovaskular. Arteriosklerosis Penyakit lainnya yang dapat dideteksi dengan menggunakan USG Doppler adalah Arteriosklerosis. Penyakit ini merupakan penyakit dimana…
Read More

Cedera Otot dan Tulang, Periksa Lebih Lanjut Dengan USG Muskuloskeletal

Artikel
Dalam aktivitas sehari-hari Anda tidak dapat sepenuhnya dibebaskan dari kondisi mengalami kecelakaan kerja, atau cedera saat berolahraga. Mulai dari cedera yang tampak ringan, bahkan cedera yang benar-benar fatal. Beberapa cedera yang sering Anda dengar dan terkesan tidak begitu parah pun dapat memicu penyakit atau cedera yang lebih parah dari itu. Berikut ini ulasan beberapa cedera otot dan tulang serta pemeriksaan lanjutan yang dapat kamu lakukan. Cedera otot dan tulang yang sering terjadi Tiga cedera otot dan tulang yang dipaparkan di bawah ini adalah sebagian kecil dari jenis cedera yang paling sering terjadi, dan bukan tidak mungkin juga akan dialami oleh Anda. Otot pergelangan kaki Jenis cedera yang pertama ini adalah cedera yang paling umum terjadi, terutama jika Anda termasuk orang yang sering berolahraga. Namun demikian cedera pergelangan kaki ini juga…
Read More

4 Kegunaan Mesin USG Untuk Kesehatan

Artikel
Mesin USG terdapat banyak di berbagai rumah sakit. Ketika mendengar kata mesin USG, tentunya pasti langsung mengingat kegunaan USG sebagai mesin untuk mengecek janin yang ada di dalam kandungan. Namun ternyata USG mempunyai banyak kegunaan selain untuk mengecek kondisi janin di dalam kandungan ibu hamil. Lalu apa saja kegunaan USG? Simak ulasannya berikut ini.                                   Berguna Untuk Diagnostik Kegunaan USG yang lainnya adalah untuk dapat membantu dokter melakukan diagnosis terhadap penyakit yang diderita oleh pasien. USG dapat melakukan deteksi terhada[ kondisi pasien yang mempengaruhi kesehatan jaringan lunak tubuh pasien hingga organ dalam pasien. Seperti misalnya mengecek kondisi ginjal, jantung, hati, pembuluh darah, kantung empedu, tiroid, pankreas, limpa, testis dan yang lainnya. Namun meskipun mampu melakukan deteksi terhadap bagian dalam tubuh untuk mengecek kondisi pasien, mesin USG tetap mempunyai batasan dalam…
Read More