Kelebihan Mesin USG 4 Dimensi untuk Pemeriksaan Kehamilan

Hadirnya teknologi ultrasonografi (USG) di dunia kedokteran sangat membantu dokter mendeteksi masalah yang mungkin timbul saat masa kehamilan. Pemeriksaan dengan USG ini memungkinkan ibu hamil mengetahui apa yang terjadi di dalam kandungan dan melihat bagaimana buah hati berkembang. Sekarang, pemeriksaan dengan USG juga kian canggih. Ibu hamil tidak hanya akan mendapat gambar hitam putih seperti hasil USG 2 dimensi, namun gambar jelas yang mirip foto dan rekaman real time gerak janin di dalam rahim dengan USG 4 dimensi.

Inilah salah satu kelebihan mesin USG 4 dimensi untuk pemeriksaan kehamilan. Ibu hamil bisa mendapatkan gambar yang lebih jelas dan detail tentang kondisi kesehatan janin di dalam kandungan. Di samping itu, kelebihan mesin USG 4 dimensi adalah mendeteksi adanya risiko kesehatan atau kelainan yang mungkin terjadi pada buah hati. Berikut penjelasan detail kelebihan pengecekan kandungan dengan menggunakan mesin USG 4 dimensi.

  • Melihat pergerakan buah hati di dalam kandungan

Kelebihan mesin USG 4 dimensi untuk pemeriksaan kandungan adalah ibu hamil bisa melihat gerak janin di rahim secara lebih detail. Hasil USG 4 dimensi memberikan gambar dan rekaman gerak bayi sehingga ibu bisa melihat apa yang sedang bayi lakukan seperti mengisap jari, menendang, dan memukul. Tentu saja hal ini akan memberikan informasi yang lebih banyak dan akurat mengenai perkembangan bayi.

Terlebih lagi, hasil rekam USG 4 dimensi juga bisa digunakan oleh dokter untuk mengetahui kondisi kesehatan bayi. Jika bayi menunjukkan gerak dan aktivitas yang normal sesuai dengan usianya, bisa dibilang kondisi kehamilan ibu hamil baik-baik saja. Tetapi jika saat pemeriksaan kandungan dengan mesin USG 4 dimensi bayi tidak menunjukkan aktivitas yang normal sesuai dengan usia kehamilan, maka dokter patut curiga dan melakukan pemeriksaan yang lebih mendalam.

  • Menyimpan hasil pemeriksaan kandungan seperti sebuah film

Kelebihan mesin USG 4 dimensi yang lainnya adalah mesin ini mampu menunjukkan dan menyimpan gerakan janin di dalam rahim. Mesin USG 4 dimensi juga mampu menampilkan janin di dalam database komputer sehingga bisa diputar ulang. Ibu hamil bisa menyimpan rekaman ini dan memutar ulang di waktu lain karena rekaman tersimpan dalam CD dan flashdisk. Tentu ini adalah pengalaman berharga bagi ibu hamil sembari menanti waktu kelahiran.

  • Mendeteksi adanya kelainan secara lebih akurat

Dengan kelebihan mesin USG 4 dimensi yang menunjukkan gambar secara lebih detail dan akurat, dokter bisa mengidentifikasi kelainan ataupun masalah kesehatan yang mungkin muncul. Pasalnya, USG 4 dimensi yang dilakukan di usia kehamilan 11-14 minggu, mampu mengidentifikasi hingga 85% kelainan yang mungkin terjadi pada janin, seperti down syndrome, kelainan kromosom, dan kelainan jantung bawaan.

Sedangkan, USG 4 dimensi yang dilakukan saat usia kehamilan 18-22 minggu, mampu mendeteksi adanya kelainan struktural pada janin. Ini merupakan pemeriksaan menyeluruh yang dilakukan di usia kandungan tersebut. Kelebihan USG 4 dimensi yang dilakukan di usia kehamilan 28-32 minggu bisa digunakan untuk mendeteksi kelainan pertumbuhan janin, tali pusat, letak plasenta, jumlah air ketuban, profil biofisik janin, dan kelainan organ lainnya.

  • Aman dan tidak memiliki dampak negatif

Sama dengan pemeriksaan kandungan dengan menggunakan USG 2 dimensi maupun 3 dimensi, kelebihan USG 4 dimensi adalah aman untuk dilakukan. Tidak ada efek negatif atau dampak buruk kesehatan yang terjadi pada janin jika ibu hamil melakukan pemeriksaan 4 dimensi. Ibu hamil tidak perlu khawatir untuk melakukan USG 4 dimensi karena tidak ada bukti ilmiah terkait dampak negatif.

 

Melihat ada banyak kelebihan mesin USG 4 dimensi di dunia kedokteran, terutama untuk pemeriksaan kehamilan, sudah selayaknya bahwa mesin USG ini dijadikan pilihan. Jika Anda termasuk profesional kesehatan yang bekerja berdekatan dengan mesin USG 4 dimensi, dapatkan mesin USG 4 dimensi berkualitas dari Setia Manggala Abadi. Setia Manggala Abadi adalah profesional dan spesialis di bidang penyedia mesin ultrasound dengan merek SOGATA yang sudah tersertifikasi CDAKB (Cara Disrtribusi Alat Kesehatan yang Baik).

Tinggalkan Balasan

Open chat
1
Need Help?
Terimakasih telah mengunjungi Website USG SOGATA, Ada yang bisa kami bantu?