Dianugerahi buah hati adalah hal yang sangat berarti untuk setiap pasangan yang sudah menikah. Kehilangan si calon buah hati menjadi hal yang sangat ditakuti oleh semua orang tua. Preeklampsia menjadi salah satu hal yang kurang diperhatikan. Preeklamsia didefinisikan sebagai tekanan darah tinggi dan kelebihan protein dalam urine, setelah 20 minggu kehamilan pada wanita yang sebelumnya memiliki tekanan darah normal. Kondisi ini bisa berakibat fatal dan menyebabkan kematian.
Ciri – ciri preeklamsia antara lain adanya pembengkakan pada wajah, kaki dan tangan serta naiknya berat badang secara dratis. Namun penyebab pasti preeklamsia belum dapat diketahui. Diperkirakan penyebabnya adalah karena keturunan, obesitas, dan kelainan plasenta. Ibu hamil yang mengalami preeklamsia harus menjaga pola makan dengan diet seimbang, berolahraga ringan secara teratur, dan istirahat cukup. Jika ibu hamil mengalami salah satu gejala yang disebutkan diatas terutama tekanan darah tinggi setelah 20 minggu usia kehamilan, sangat disarankan untuk cek laboratorium agar mengetahui kandungan protein dalam urin.
Yuk rutin periksakan kandungan kamu ke Dokter ya Moms. Selamat menikmati sampai waktunya tiba bertatapan dengan sang buah hati !